Pages

Thursday, April 5, 2018

PISANG RAMPAI khas Maluku

Pisang Rampai adalah salah satu makanan kahas dari daerah maluku. Cemilan ini bahan bakunya terbuat dari pisang raja kepok yang ditambahkan daun pandan dan gula merah. Kue yang termasuk kue basah dimasak dengan cara dikukus, setelah matang kue ini sering disajikan bersama taburan kelapa parut.

Pisang Rampai biasa disajikan sebagai sarapan pagi, atau sekedar pengganjal perut sebelum berangkat kerja/sekolah.

RESEP PISANG RAMPAI

Bahan-bahan:
Gambar PPisang Rampai
  • ½ butir kelapa agak muda, kupas kulit arinya, parut memanjang
  • 125 g gula merah, iris halus
  • 1 lembar daun pandan, robek-robek
  • 1 sisir pisang kepok/raja ranum
  • Secukupnya garam
Cara Membuat :
  1. Campurkan kelapa parut, garam dan daun pandan dalam mangkuk kecil.
  2. Taruh pisang dalam dandang dan letakkan mangkuk berisi kelapa diatasnya. Kukus selama 30 menit, sisihkan.
  3. Kupas pisang dan potong-potong sesuai selera.
  4. Letakkan potongan pisang di atas piring, taburi kelapa dan gula merah. Sajikan.
RESEP TERKAIT:
  1. Resep Sambal Colo Colo Khas Maluku
  2. Resep Puding Sagu Khas Ambon - Maluku
  3. Resep Pisang Rampai - Makanan Khas Maluku
  4. Resep Cara membuat Papeda Khas Maluku
  5. Resep Cara Membuat Nasi Lapola - Makanan Khas Maluku
  6. Resep Cara Membuat Kopi Sibu-Sibu
  7. Resep Kue Talam Sagu Khas Ambon, Maluku
  8. Resep Ulang Ulang Khas Maluku
  9. Resep Sayur Ganemu - Khas Maluku
  10. Resep Sambal Pepaya Khas Maluku

No comments:

Post a Comment