Burgo merupakan makanan khas Palembang yang berbahan dasar tepung beras dan tepung kanji. Adonan tepung didadar dan digulung kemudian dipotong-potong sehingga bentuknya bundar. Burgo ini sangat unik terbuat dari campuran tepung sagu, tepung beras yang dibuat dadar dan diguung kemudian dipotong potong disajikan dengan kuah burgo dan bahan pelengkap seperti telur rebus.
RESEP BURGO
Bahan burgo:
RESEP BURGO
Bahan burgo:
- 300 ml air
- 100 gram tepung beras,diayak
- 150 ml air mendidih
- 2 sdm tepung sagu
- 1 sdt air kapur sirih
- 1/2 sdt garam
Bahan kuah :
- 750 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- 2 sdm minyak goreng
- 1 1/2 sdt garam
- 1 liter air
- 1/2 kg ikan gabus, ambil dagingnya saja
Bumbu yang dihaluskan :
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 2 cm kunyit
- 2 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- 1/2 sdm ketumbar sangrai
Cara membuat:
- Burgo: Campur 1/2 bagian tepung beras ddan air mendidih, aduk rata.
- Masukkan sisa dari tepung beras, garam, tepung sagu, air kapur sirih dan air, aduk rata.
- Panaskan minyak dalam wajan datar anti lengket, buat dadar tipis dari adonan burgo dan angkat kemudian gulung, lakukan hingga adonan habis.
- Kuah burgo : Tumis bumbu yang dihaluskan, serai dan daun salam hingga harum.
- Masukkan santan, ikan gabus, air, gula pasir dan garam. Masak sambil diaduk aduk hingga mendidih, angkat.
- Potong potong burgo ukuran 2 cm. Tata burgo diatas piring, siram dengan kuah dan daging ikan gabus. Tambahkan bahan pelengkap seperti telur rebus dan bawang merah goreng. Sajikan.
- Resep Cara Membuat Pempek Kulit
- Resep Kue Bolu 8 Jam Khas Sumatera Selatan
- Resep Cara Membuat Burgo Kukus Dan Kuahnya Khas Palembang
- Cara Membuat Kasam - Makanan khas kota Baturaja Palembang
- Resep Cara Membuat Sambal Bacang Khas Palembang
- Resep Sambal Lingkung - Khas Sumatera Selatan
- Resep Cara Membuat Sambal Mangga Kweni Khas Palembang Yang Enak
- Resep Sambal Kemang Khas Palembang
- Resep Pindang Ikan Salai Dari Palembang
- Resep Pempek Tahu Khas Sumatera Selatan
No comments:
Post a Comment