Pages

Tuesday, October 27, 2015

Beragam khasiat buah Markisa

Markisa
Gambar Buah Markisa
Markisa tergolong ke dalam tanaman genus Passiflora, berasal dari daerah tropis dan sub tropis di Amerika.

Nama lain yang dikenal untuk buah ini antaranya maracujá (Portugis), maracuyá (Spanyol), Passion Fruit (Inggris), Granadilla (Amerika Selatan dan Afrika Selatan), Pasiflora (Israel), Lilikoʻi (Hawaii), dan Lạc tiên, Chanh dây atau Chanh leo (Vietnam).

Di Indonesia terdapat dua jenis markisa, yaitu markisa ungu (passiflora edulis) yang tumbuh di dataran tinggi, dan markisa kuning (passiflora flavicarva) yang tumbuh di dataran rendah. Beberapa daerah yang menjadi sentra produksi markisa ini antara lain Sumatera Utara, dan Sulawesi Selatan.

Sementara itu, ada pula varian markisa yang tumbuh di daerah Sumatera Barat yang disebut sebagai markisa manis (passiflora edulis forma flavicarva).


Ada beragam khasiat dari buah markisa untuk kesehatan tubuh, diantaranya sebagai berikut:
  • Mengobati asma. Kandungan zat blok histamin pada buah markisa ini mampu mengobati penyakit asma, sehingga Anda tidak perlu bingung dalammencari obat asma.
  • Mengobati kanker. Buah markisa juga berfungsi sebagai sumber antioksidan alami yang berfungsi sebagai pencegah penyakit berbahaya seperti kanker.
  • Dapat memperkuat tulang dan gigi. Kandungan betakaroten yang tinggi pada buah markisa berfungsi sebagai memperkuat perkembangan tulang dan gigi, bukan hanya itu, tetapi mempunyai fungsi lainnya seperti memperbaiki jariangan dalam tubuh, mengurangi resio penyakit artritis, penyakit crhon, penyakit Parkinson dan juga mencegah depresi.
  • Mencegah kecacatan pada bayi. Kandungan asam folat pada buah markisa sangat baik jika dikonsumsi oleh ibu hamil, sebab kandungan tersebut baik untuk mengurangi resiko cacat otak. Selain itu kandungan asam folat buah markisa juga dapat mencegah kolesterol dan juga meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh.
  • Melancarkan metabolisme tubuh. Buah ini dapat memperlancar metabolisme pada usus besar. Dan juga mengobati masalah sembelit. Selain itu, buah ini juga mampu mengobati penyakit hyperacidy, lambung, dan juga ulkus duodenum.

No comments:

Post a Comment