Gudeg (bahasa Jawa gudheg) adalah makanan khas Yogyakarta dan Jawa Tengah yang terbuat dari nangka muda yang dimasak dengan santan. Perlu waktu berjam-jam untuk membuat masakan ini. Warna coklat biasanya dihasilkan oleh daun jati yang dimasak bersamaan. Gudeg dimakan dengan nasi dan disajikan dengan kuah santan kental (areh), ayam kampung, telur, tahu dan sambal goreng krecek.
Ada berbagai varian gudeg, antara lain:
Ada berbagai varian gudeg, antara lain:
- Gudeg kering, yaitu gudeg yang disajikan dengan areh kental, jauh lebih kental daripada santan pada masakan padang.
- Gudeg basah, yaitu gudeg yang disajikan dengan areh encer.
- Gudeg Solo, yaitu gudeg yang arehnya berwarna putih.
Resep Gudeg Khas Purwokerto
Bahan :- 350 Gram nangka muda, dipotongpotong,direbus
- 300 Mili liter santan kental dari 2 butir kelapa
- 4 Lembar daun salam
- 2 Cm lengkuas, dimemarkan
- 2 Batang serai, diambil putihnya,dimemarkan
- 200 Gram tetelan, dipotong-potong
- 1.800 Mili liter santan encer (dari perasan santan kental)
- 5 1/4 Sendok teh garam
- 21/2 Sendok teh gula
- 4 Butir telur rebus, dikupas
- 2 Sendok teh ketumbar
- 4 Butir kemiri, disangrai
- 2 Cm jahe
- 4 Butir bawang putih
- 12 Butir bawang merah
- 1 Cm kunyit, dibakar
- 6 Buah cabai merah
- 2 Siung bawang putih
- 4 Butir bawang merah
- 1/4 Sendok teh terasi
- 1/2 Sendok teh garam
- 1/4 Sendok teh gula pasir
- Ambil 4 sendok makan santan kental (dari 300 ml santan).
- Panaskan sampai berminyak. Tumis bumbu halus, daun salam,
- lengkuas, dan serai sampai harum.
- Tambahkan tetelan. Aduk sampai berubah warna.
- Masukkan santan encer, garam, dan gula merah.
- Masak sampai matang.
- Tambahkan nangka muda dan telur rebus. Masak sampai matang.
- Tuang sisa santan kental. Didihkan. Angkat telur, potong-potong.
- Sambal : goreng cabai merah, bawang putih,bawang merah, dan
- terasi sampai layu. Angkat.
- Tambahkan garam dan gula pasir. Haluskan.
- Sajikan bersama sambal dan potongan telur.
No comments:
Post a Comment